Poltek SSN dan Diskominfo Kabupaten Bogor Bahas Finalisasi Draft Kerja Sama Tri Dharma Perguruan Tinggi
Bogor, 7 Mei 2025 — Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN) melaksanakan kunjungan kerja ke kantor Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Pemerintah Kabupaten Bogor pada Rabu, 7 Mei 2025. Pertemuan yang berlangsung di ruang rapat Kepala Diskominfo ini bertujuan untuk membahas finalisasi draft kerja sama Tri Dharma Perguruan Tinggi antara Poltek SSN dan Diskominfo Pemkab Bogor.
Kegiatan dibuka dengan sambutan dari Kepala Bidang Persandian dan Statistik, Drs. Iskandar Zulkarnain, SE, M.Si., yang menyampaikan apresiasi atas kehadiran delegasi dari Poltek SSN dan BSSN.
“Terima kasih kepada Bapak/Ibu yang hadir dari Poltek SSN dan BSSN, saya berharap apa yang kita bahas pada hari ini terkait rencana kerja sama Tri Dharma perguruan tinggi agar dapat terealisasi dan dapat menguntungkan kedua pihak dalam peningkatan cybersecurity di lingkungan Diskominfo Pemkab Bogor,” ujar Iskandar.
Selanjutnya, Wakil Direktur Akademik Poltek SSN, Dr. Amiruddin, S.Kom., M.T.I., menyampaikan ucapan terima kasih atas penerimaan yang baik dari pihak Diskominfo.
“Saya mewakili Direktur Poltek SSN dan rekan-rekan yang hadir menyampaikan terima kasih telah diterima dengan baik, kami berharap hari ini dapat menyepakati draft kerja sama yang sedang kita susun bersama, agar apa yang telah kita rencanakan segera dapat direalisasikan,” ungkap Amir.
Setelah sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan pembahasan draft Perjanjian Kerja Sama (PKS) yang dipaparkan oleh Kepala Subbagian Kerja Sama, Hukum, dan Hubungan Masyarakat Poltek SSN, R. Ahmad Imanullah Zakariya, S.ST., M.T.
Pertemuan ditutup dengan kesepakatan bersama atas substansi draft PKS yang telah dibahas secara konstruktif. Kesepakatan ini menjadi landasan awal bagi terjalinnya sinergi antara Poltek SSN dan Diskominfo Kabupaten Bogor dalam menghadapi tantangan di bidang teknologi informasi dan keamanan siber. Sebagai bentuk komitmen bersama, sesi foto bersama pun digelar dalam suasana hangat dan penuh antusiasme, menjadi simbol semangat kolaborasi yang siap diwujudkan melalui program kerja sama yang konkret dan berdampak nyata bagi masyarakat serta mendukung transformasi digital di daerah.