Poltek SSN Menggelar Seminar “Bermain dengan Kriptografi” di SMAN 2 Tangerang
Pada hari Kamis, 21 November 2024, Poltek SSN menggelar seminar bertema “Bermain dengan Kriptografi” di SMAN 2 Tangerang. Acara ini merupakan bagian dari Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) 2024.
Acara dibuka dengan sambutan dari Wakil Kepala Sekolah Bidang Hubungan Masyarakat, Dessy Nataliana, M.Pd., dan Kepala Jurusan Kriptografi Poltek SSN, Sepha Siswantyo, S.Tr.TP., M.T. Mereka menekankan pentingnya literasi kriptografi dan kesadaran keamanan siber.
Materi seminar disampaikan oleh beberapa narasumber, termasuk Dr. Sri Rosdiana, S.Si., M.Si. yang membahas “Pengenalan Kriptografi”, Sa’aadah Sajjana Carita, M.Si. yang mengupas “Bermain dengan Kriptografi”, serta Yeni Farida, S.Stat., M.Si. yang memaparkan tentang “Pengenalan Poltek SSN”.
Acara diakhiri dengan tanya jawab dan foto Bersama. Seminar ini berhasil meningkatkan pengetahuan dan kesadaran peserta tentang kriptografi dan keamanan siber serta profile Poltek SSN.