Literasi Keamanan Siber untuk Peserta MPLS SMAN 48 Jakarta
Dalam rangka meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan siber, Politeknik Siber dan Sandi Negara (Poltek SSN) menyelenggarakan sesi literasi keamanan siber bagi peserta Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) di SMAN 48 Jakarta. Acara ini diadakan pada Selasa, 9 Juli 2024 di Ruang Audio Visual SMAN 48 Jakarta, dengan tujuan memberikan pemahaman yang lebih baik tentang cara melindungi informasi pribadi di dunia maya.
Peserta kegiatan ini adalah siswa-siswi baru SMAN 48 Jakarta yang mengikuti MPLS. Materi literasi disampaikan oleh Fetty Amelia, seorang dosen dari Poltek SSN, yang didampingi oleh tiga taruna Poltek SSN.
Acara literasi ini fokus pada pentingnya menjaga keamanan informasi pribadi di media sosial. Fetty Amelia memberikan penjelasan mendalam tentang risiko membagikan informasi pribadi secara sembarangan, seperti alamat rumah, identitas pribadi, dan kode OTP. Peserta juga diberi tahu untuk tidak mudah percaya kepada orang yang meminta informasi rahasia seperti kata sandi akun.
Peningkatan literasi keamanan siber menjadi semakin penting di era digital ini, di mana ancaman terhadap privasi dan data pribadi semakin meningkat. Karena di era sosial media saat ini, orang tidak bisa melihat langsung dengan siapa mereka berinteraksi. Siapapun dapat melihat foto yang dibagikan di sosial media tanpa kita sadari memiliki niat buruk di baliknya. Maraknya penipuan online dan insiden siber menjadikan literasi ini sangat penting.
Materi literasi disampaikan melalui presentasi interaktif oleh Fetty Amelia di hadapan peserta. Peserta menunjukkan antusiasme yang tinggi dalam menjawab pertanyaan yang diberikan. Narasumber juga memberikan berbagai contoh kasus nyata tentang kebocoran data pribadi dan cara menghindarinya.